Home » Kuliner » Bakso Kembar Lampung Gedong Air Yang Selalu Ramai

Bakso Kembar Lampung Gedong Air Yang Selalu Ramai

jumanto.net – Bakso Kembar Lampung Gedong Air Yang Selalu Ramai. Jadi kalau lagi di kantor, itu terkadang temen-temen pada ngomongin tempat makan yang enak. Tiba-tiba salah seorang kawan ngomong: itu ada bakso enak di daerah Gedong Air, ramai terus.

Namanya Bakso Kembar, yang lokasinya masuk ke dalam gang dari jalan raya utama. Kalau belum pernah ke sini, tentu bakalan susah menemukannya. Meskipun kamu lama tinggal di Bandar Lampung.

Tapi dengan bantuan google maps, kamu bisa dengan mudah menemukan lokasi Warung Bakso Kembar di Gedong Air Bandar Lampung ini.

Karena penasaran dengan rasanya, kami pun kemudian makan siang bersama di warung bakso ini. Dan ini ulasan lengkapnya.

Lokasi Bakso Kembar Lampung

warung mie ayam bakso kembar yang enak di bandar lampung
foto lokasi warung mie ayam bakso kembar

Alamat lengkapnya: Jalan Imam Bonjol Gang Benda, Gedong Air, Kecamatan Tanjung Karang Barat, Kota Bandar Lampung.

Kamu bisa masuk dari Jalan Imam Bondjol, atau jalan terusan susunan baru – Imam Bondjol.

Agar mudah menemukannya, pakai saja peta google maps. Transportasi umum tidak ada yang sampai langsung depan lokasi, karena masuk gang.

Jalan masuk gak terlalu lebar, akan lebih nyaman kalau bawa motor saat makan di sini.

Tapi mobil bisa masuk kok, cuma ya parkirnya gak luas. Kalau bawa mobil, jangan di jam makan siang, biar gak keramaian.

Baca juga: mie ayam enak di bandar lampung.

Bakso Terkenal di Lampung

bakso kembar yang terkenal di bandar lampung saingan sony
foto bakso yang disajikan di warung bakso kembar

Bagi para penggemar bakso, terutama yang tinggal di Tanjung Karang, pasti pernah denger nama warung bakso ini.

Kalau pun belum pernah coba, paling gak pernah dengar.

Warung Bakso kembar memang cukup terkenal, terutama untuk para penggemarnya.

Pantai saja selalu ramai, bahkan sering harus rela antri, nunggu tempat duduk tersedia. Terutama di jam makan siang.

Saking ramainya, sore aja sering sudah habis, gak sampai malam.

Baca juga: bakso flamboyan bandar lampung.

Saingan Bakso Sony Lampung

Siapa sih yang gak tahu bakso sony? Kuliner bakso ini jadi salah satu yang wajib dicoba kalau lagi ke Bandar Lampung.

Namun, jika bosan dengan bakso son haji sony, kamu bisa coba mencicipi kuliner bakso kembar.

Beda tipe dengan bakso sony, tipe bakso di sini ada bakso tahu. Jadi sensasinya lebih gimana gitu.

Ada daging dan juga protein nabati dari tahu.

Kalau kamu penasaran, langsung aja deh dateng ke lokasinya, tersedia juga bakso dalam bentuk kemasan (frozen).

Bisa buat oleh-oleh.

Coba juga: mie ayam pangsit bawah pohon.

Menu dan Harga

menu dan harga bakso kembar lampung
bakso dan es campur

Menu makanan yang disajikan di sini ada bakso dan juga mie ayam. Tinggal pilih saja sesuai selera. Kalau suka mie ayam, ya pesan mie.

Kalau minuman favoritnya ada es campur yang rasanya emang endes dan unik. Wajib coba deh kalau makan di bakso kembar.

Untuk harga seporsi baksonya, itu sebelas dua belas lah sama bakso sony. Selisih seribu dua ribuan aja.

Waktu itu pas makan di sini, harga masih 19ribu. Sekarang sudah di atas 20 ribu.

Hampir tiap tahun harga bakso naik di Bandar Lampung. Biasanya habis lebaran.

Baca juga: payungi metro.

Ulasan Bakso Kembar Lampung

Tempat makannya ada yang indoor ada yang outdoor. Menurut saya enakan outdoor, rindang di bawah pepohonan.

Di meja disediakan air mineral gelas, jadi gak harus pesan es juga kok. Kalau mau hemat ya air mineral ini aja.

Untuk rasa baksonya, memang enak sih. Jadi ya worth it lah buat dicoba.

Saran saja, kalau mau ke sini sebelum dzuhur atau lewat dari jam makan siang sekalian biar gak ramai banget.

Kalau pas makan siang, bisa gak kebagian tempat duduk.

Baca juga: nggruput pringsewu.

Jam Buka

Warung bakso ini buka hingga jam 7 malam. Namun, sering juga sore sudah habis sehingga gak bisa pesan lagi.

Rekomendasi kalau mau ke sini ya buat makan siang, tapi jangan pas jam 12-1 siang. Itu lagi ramai-ramainya.

Bawa anak kecil ke sini juga oke, tempatnya aman buat main.

Gak ramai kendaraan.

Kekurangannya: jalan masuk tidak lebar dan parkir gak begitu luas.

Demikian ulasan lengkap Bakso Kembar Lampung di daerah Gedong Air tidak terlalu jauh dari Teropong Kota Bandar Lampung. Baca juga: cafe di bandar lampung.

Leave a Reply