Home » Belanja » Shopee » Biaya Penanganan Shopee Paylater, Ini Besaran dan Simulasinya

Biaya Penanganan Shopee Paylater, Ini Besaran dan Simulasinya

jumanto.net – Biaya Penanganan Shopee Paylater. SPaylater merupakan salah satu metode pembayaran yang tersedia saat kamu melakukan pesanan di shopee, termasuk shopee food. Dengan fitur ini, pengguna bisa membeli barang sekarang dan bayarnya nanti bisa pakai cicilan.

Shopee paylater memiliki jatuh tempo pembayaran yang harus ditepati. Jika tidak maka akan dikenakan denda. Selain itu, jika menggunakan metode pembayaran shopee paylater, kamu juga akan dikenakan biaya penanganan.

Biaya penanganan shopee paylater bisa lebih besar daripada transfer bank, bisa juga lebih kecil, tergantung nilai belanjaan.

Berikut ini informasi selengkapnya.

Besaran Biaya Penanganan Shopee Paylater

Shopee mengenakan biaya penanganan jika kamu menggunakan fasilitas SPaylater saat belanja di shopee.

Besarnya biaya penanganan adalah 1% dari total nilai transaksi, bukan dari harga barang ya.

Jika kamu dikenakan ongkos kirim, maka masuk juga dalam komponen penghitungan biaya penanganan.

Makin besar nilai transaksi makin besar juga biayanya.

Misalkan kamu beli hp di shopee atau beli laptop, tentu akan menanggung biaya penanganan yang cukup besar.

Contoh perhitungannya kita ulas di bawah ini ya.

Baca: cara kerja shopee paylater.

Simulasi Biaya Penanganan SPaylater

Misalkan kamu membeli hp di shopee dengan sistem cicilan spaylater selama 12 bulan. Harga smartphone yang kamu beli 2 juta rupiah.

Lalu setelah menggunakan voucher gratis ongkir dari shopee, kamu harus menanggung biaya sebesar 10 ribu.

Maka total transaksi = 2 juta + 10 ribu = 2.010.000.

Besaran biaya penanganan yang harus kamu tanggung sebesar 1% x 2.010.000 = 20.100.

Itu belum termasuk bunga dan biaya layanan yang harus kamu bayar ya.

Gimana, lumayan besar bukan biayanya?

Oleh karena itu, hendaknya pikirkan masak-masak sebelum menggunakan spaylater, pastikan tidak mengganggu arus kas keluarga kamu ya.

Baca juga: cara bayar shopee paylater pakai livin mandiri.

Sistem Pembayaran Shopee Paylater untuk Penjual

Pembayaran menggunakan shopee paylater tidak mengubah sistem penghasilan yang diterima oleh seller.

Mereka tetap menerima penghasilan sesuai dengan yang seharusnya, sama seperti menggunakan COD atau transfer bank.

Biaya penanganan yang dikenakan tidak akan menambah penghasilan seller, dan tidak juga membuat penghasilan jadi telat dibayarkan oleh shopee.

Sepanjang pesanan sudah selesai, baik karena pembeli konfirmasi pesanan diterima, atau sistem shopee memutuskan selesai, maka uang akan masuk ke saldo penjual.

Setelah masuk saldo penjual, uang bisa ditransfer ke rekening seller.

Baca juga: apakah jualan di shopee bayar?.

Kesimpulan

Selain bunga, denda, jatuh tempo, tanggal tagihan, dan biaya layanan, kamu juga harus tahu besaran dan cara menghitung biaya penanganan saat menggunakan fitur spaylater.

Jika kemudian hari kamu tidak mampu membayar full cicilan, kamu bisa bayar tagihan shopee paylater sebagian.

Demikian penjelasan lengkap biaya penanganan shopee paylater yang harus kamu tahu. Baca juga: rekomendasi barang lucu di shopee.

Leave a Reply